Welcome to My Blog!

Tuesday, 31 July 2012

Schwarzkopf : STRAIT Therapy

              Aku tahu hair mask ini rekomendasi dari Yumie, Aku kenal Yumie awalnya dari Gurl Me New dan Online shop : Hair Pit Stop .Penjelasan Yumie soal rambut dijelaskan secara detail sehingga aku berminat membeli produk yang dijualnya. Awalnya order sedikit dulu, karena takut di tipu sama dia. Maklum harga produk yang dijual Yumie termasuk mahal dan branded dalam dunia hair care & hair staylise. 
           Yah, sejak pertama belanja sama dia, untuk kedua kalinya aku belanja lebih dari sejuta hingga 5juta. Maklum anggota keluargaku kena racun juga.hahaha... 
Aku udah cerita kenapa aku bisa beli produk yang brand-nya ditelinga orang masih terdengar asing. 
          Scwarzkopf termasuk perusahaan yang sudah berdiri lama mungkin 1 abad.hehehe.. * Maap lupa-lupa ingat, udah lama ga SMS dengan Yumie* Kalo penjelasan perusahaan aku undang Yumie ke blogs aku aja ya.hehehe. Nah, sekarang aku re-view aja langsung tentang hair mask ini.
          Setelah pakai hair mask ini hasilnya, rambutku jadi lembut, harum dan jatuhnya perhelai kalo ketiup angin. Selain itu tidak kusam seperti biasanya dan bernutrisi.

Cara pakai :
1. Oleskan pada pertengahan batang rambut s/d ujung batang rambut.
2. Lalu diamkan selama 15 menit
3. Bilas sampai bersih

Kelebihan
+ Wanginya tidak menusuk hidung
+ Hasilnya sangat memuaskan pada batang rambut
+ Tidak kusut
+ Lembut
+ Kalo tinggal sedikit bisa di korek sampai bersih, karena wadahnya besar
+ Tidak lengket
+ Tidak lepek di rambut

Kekurangan
+ dibilas pakai air hangat
+ jika tidak bersih bilasnya rambut akan terasa lepek. Harus benar-benar bersih ya....

Isi : 500mL


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...