Hallo semuanya!! Ada yang kangen sama tulisan eike? Sudah lama sekali aku nggak nulis di blogku tersayang.
X2 Softlens Contact Lens: X2 Bio Color X2 a+ Big Eyes |
Postingan pertama di tahun 2018, Aku ingin bahas tentang softlens. Jadi aku mendapatkan 1 botol ukuran kecil cairan X2 softlens dan 2 pasang X2 softlens, yaitu X2 by Exoticon Bio Color dan X2 a+ by Exoticon Big Eyes Hazel. Saat ini softlens sudah menjadi kebutuhan fashion untuk mempercantik diri. Kaum hawa bahkan kaum adam menggunakan softlens untuk menunjang penampilan mereka.
Aku mendapatkan softlens cantik ini saat menghadiri Event Palembang Beauty Blogger 1st Anniversary pada tanggal 28 Juli 2018 lalu. Di Event yang berbahagia itu, X2 menjadi salah satu sponsor PBB (Palembang Beauty Blogger).
X2 Bio Color dan X2 a+ Big Eyes sama-sama memiliki keunggulan pada kualitas, berupa:
- Menggunakan SDD TM (Sandwich Dyeing Doughnut) Technology yang memiliki ruang keluar masuknya oksigen lebih banyak sehingga mata dapat bernafas dengan lebih baik.
- Cast Moulding & Sandwich : yang menghasilkan lensa dengan lebih tipis bahkan yang berwarna namun tetap nyaman dipakai. Sandwich sistem adalah metode pewarnaan yang tidak akan langsung terkena pada mata dimana ada lapisan yang melindungi warna sehingga menjaga warna pada lensa tidak akan luntur.
- UV Blocking, sistem perlindungan tambahan yang bisa menyerap radiasi UV dan mengurangi jumlah radiasi yang mencapai permukaan mata baik dari atas ataupun sisi samping mata.
X2 a+ by Exoticon Big Eyes Hazel
X2 a+ Big Eyes Series sudah terdaftar di KEMENKES RI. memiliki 3 pilihan warna yaitu Hazel (Coklat), Grey (Abu-abu), Sky Blue (Biru).
Deskripsi Produk :
SPH= -2.50 (Minus)
B.C= 8.60mm (Kelengkungan)
Dia= 14.5 (Diameter)
Kadar air = 55%
Masa Pemakaian= 6 Bulan
Made in Korea
X2 a+ Big Eyes Hazel Brown |
Pattern
Memiliki 2 tones warna coklat mendekati peach dengan ring hitam yang nggak setajam X2 Bio Color by Exoticon. Warnanya lebih kepada coklat terang. Diameter standart namun memiliki efek Big Eyes.X2 a+ Big Eyes Hazel Brown |
X2 a+ Big Eyes Hazel Brown |
Result
Lighting |
Harga= RP 85.000 s/d 120.000
Kelebihan=
- Teknologi pembuatan yang membuat bola mata nyaman dipakai kurang lebih selama 6 jam.
- Memberikan efek bola mata besar.
- Mudah dicari secara online maupun offline.
- Kemasannya steril.
Kekurangan=
- Belum ada
Aku suka dengan warnanya dan dapat memberikan efek bola mata besar. Apa lagi kalau pakai make-up dan bulumata. Uh... hasil makeup makin cetar membahana badai! Sayangnya pada foto ini aku lagi sibuk jalani aktivitas dikehidupan real. Nanti aku bakal post foto yang pake makeup dengan menggunakan X2 a+ by exoticon big eyes Hazel. Pantengin IG aku ya, gengs! Link Instagram ada dipenutupan artikel ini.
X2 a+ Big Eyes Hazel Coklat |
X2 by Exoticon Bio Color Blue
Sama seperti diatas X2 by Exoticon Bio Color memiliki 3 pilihan warna yaitu Hazel (Coklat), Grey (Abu-abu), Sky Blue (Biru), serta sudah terdaftar KEMENKES RI.
Deskripsi Produk :
SPH= -2.50 (Minus)
B.C= 8.60mm (Kelengkungan)
Dia= 14.5 (Diameter)
Kadar air = 45%
Masa Pemakaian= 6 Bulan
Made in Korea
Pattern
Terdapat 2 tones warna yaitu biru tosca dan hitam. Ring pinggiran hitamnya sangat tegas. Walaupun mempunyai ring yang tegas, Tapi sangat cocok digunakan sehari-hari.
X2 By exoticon Bio Color |
Result
Lighting |
Kelebihan=
- Teknologi pembuatan yang membuat bola mata nyaman dipakai kurang lebih selama 5 jam.
- Cocok digunakan sehari-hari.
- Mudah dicari secari online maupun offline.
- Kemasan yang steril
- Salah satu produk TOP Brand 2011-2012
Kekurangan=
- Aku pernah menggunakannya lebih dari 6 jam, Mataku terasa kering dan agak memerah.
Softlens sebelahnya rusak karena kelalaianku saat membuka kemasan blister. So, buat selanjutnya, aku tak akan bisa menggunakan softlens ini lagi. Padahal belum sempat foto saat menggunakan makeup.
Walau pun begitu aku beruntung sih. Sebelum pihak sponsor kasih X2 Bio Color untuk dicoba, aku sudah mencobanya duluan dari 2 tahun yang lalu. Makanya aku tahu kekurangannya kayak apa. Solusi dari aku, selalu siap sedia cairan teteasan khusus softlens agar cegah mata nggak kering. Bukan hanya softlens X2 Bio Color aja yang harus tetesin cairan softlens saat mata lagi kering. Semua pengguna softlens wajib bawa dan tetesin ke mata yang sedang pake softlens kalo sudah nggak terasa enak.
X2 By exoticon Bio Color |
Apakah kalian sudah pernah menggunakan X2 softlens Bio Color dan atau X2 a+ Big Eyes juga? Kalian menggunakan warna apa? Softlens ini nyantol dimatamu tahan berapa jam ya? Sharing yuk di kolom komentar dibawah ini!
Jangan lupa follow media sosialku ya
bagus warna dan pas dipake ga terlalu aneh. X2 udah cukup terkenal juga
ReplyDeleteIya, emang udah lama merk sftlens ini di Indonesia. Aku bagus pakai warna softlens yang manakah?
DeleteTerimakasih sudah mampir dan baca postinganku ini.
X2 salah satu merek softlens yang aku percaya. :)
ReplyDeleteKamu suka pake X2 yang mana, kk Afifah?
Delete